Selasa, 16 Juni 2009

Capres Diimbau Umumkan Calon Menteri Ekonomi

POS KUPANG


Capres Diimbau Umumkan Calon Menteri Ekonomi

Selasa, 16 Juni 2009 | 08:54 WITA


JAKARTA, POS KUPANG.Com -- Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti berharap kepada pasangan capres-cawapres untuk berani mengumumkan tim ekonominya yang akan masuk dalam jajaran kabinet mendatang. Kebijakan ekonomi ketiga pasangan capres- cawapres ini sangat ditunggu-tunggu rakyat.

"Kampanye pemilihan presiden dan wakil presiden (pilpres) 2009 kali ini cukup menarik. Setidaknya dalam bidang ekonomi tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden terlihat menawarkan tiga visi dan program ekonomi yang berbeda satu dengan yang lainnya. Mega-Prabowo usung isu ekonomi kerakyatan, SBY-Boediono mengusung ekonomi jalan tengah, JK-Wiranto mengusung ekonomi kerakyatan," kata Ray Rangkuti di Jakarta, Senin (15/6/2009). Menurut Ray, kampanye pada Pilpres 2009 lebih berbobot dibanding Pilpres 2004. Peningkatannya yakni soal pengungkapan visi dan misi para capres.

"Hanya saja, langkah maju itu hendaknya tidak terhenti pada perdebatan dan janji kampanye. Prestasi saat pelaksanaan kampanye pilpres 2009 harusnya ditindaklanjuti dengan langkah-langkah eksekutorial atas janji, visi, misi serta program yang sudah disampaikan. Jangan hanya menjadi janji omong kosong saja bila kelak terpilih," ungkap Ray.

Sebagai tindak lanjutnya, lebih baik capres-cawapres mengumumkan struktur dan nama-nama calon kabinet mereka. Khususnya di bidang ekonomi, yang menjadi titik tekan kampanye tiga pasangan capres. Diumumkannya calon menteri bidang ekonomi agar pemilih tidak menjadi objek dari janji-janji kampanye yang akan berujung pada manipulasi. Sekaligus memperteguh komitmen mereka dalam membangun sistem ekonomi yang dijanjikan.

"Para capres harus mengikat komitmen pada masyarakat dengan kebenaran pelaksanaan janji kampanye dengan tim kabinet ekonomi yang jelas. Jangan sampai ada manipulasi janji-janji kampanye. Kami hargai calon presiden dan wakil presiden yang berani menyatakan dengan terbuka calon tim ekonomi di kabinet yang akan mereka bentuk," ungkapnya. (Persda Networik/yat)

Tidak ada komentar: