MEDIA INDONESIA ONLINE
Program Iklan dalam Kemasan Debat
Rabu, 24 Juni 2009 u, 24 Juni 2009 06:52 WIB
Penulis : Kennorton Hutasoit
JAKARTA--MI: Debat calon wakil presiden (cawapres) yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (23/6) dinilai tidak berbeda dengan debat capres yang mengecewakan. Bahkan, acara yang disiarkan langsung televisi ini dinilai sebagai program iklan dengan acara debat.
Hal ini diungkapkan Direktur Lingkar Madani Ray Rangkuti. "Sama sekali tidak berkembang dari debat capres sebelumnya. Isu yang ditampilkan dan jawaban masing-masing cawapres tidak jelas. Defenisi jati diri juga tidak jelas," kata Ray.
Ia mengatakan pihaknya mencatat setiap jeda ada lima hingga tujuh iklan komersial. Iklan paling banyak, menurut Ray, adalah SBY-Boediono, kedua iklan Megawati-Prabowo, dan ketiga JK-Wiranto.
"Jadi kelihatan debat ini menjadi program basa-basi yang dikelola dengan setengah hati, atau lebih mirip program iklan dengan acara debat. Ini harus diubah," tegas Ray. (Ken/OL-06)
Selasa, 23 Juni 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar