Selasa, 17 Maret 2009

Tips Memenangkan Hati Konstituen

KOMPAS.COM

Tips Memenangkan Hati Konstituen

Sabtu, 14 Maret 2009 | 11:01 WIB

Laporan wartawan KOMPAS.com Caroline Damanik


JAKARTA, KOMPAS.com — Beriklan melalui baliho, spanduk, dan stiker atau lewat bagi-bagi uang dinilai tidak terlalu efektif lagi untuk memenangkan hati konstituen. Menurut Koordinator Lingkar Madani Indonesia (Lima) Ray Rangkuti, saat ini masyarakat pemilih sudah semakin cerdas sehingga harus didekati pula secara cerdas.

Dalam workshop bertajuk Perppu dan Kampanye Pemilu 2009 di Hotel Oasis Amir Jakarta, Sabtu (14/3), Ray berbagi sedikit soal tips memenangkan hati konstituen. "Intinya pada pengenalan visi misi dan program Anda," ujar Ray.

Berikut adalah tips yang disusun oleh Ray: 1. Ungkapkan visi misi dan program Anda, misalnya dengan membuat iklan mencolok. 2. Tampillah sebagai individu. 3. Sebarkan biodata dan karya sebanyak-banyaknya terkait apa yang sedang diperjuangkan. 4. Pilihlah topik yang cocok dengan Anda dan kuasai. Anda bisa duduk di komisi yang terkait dengan itu.

5. Sering melakukan kontak dengan masyarakat. 6. Perlihatkan Anda mampu secara ekonomi sehingga tidak terkesan tidak punya keinginan korup. 7. Perlihatkan Anda bisa transparan soal dana kampanye dan penyumbang. 8. Mendekatkan diri dengan tokoh agama dan masyarakat. 9. Asahlah kemampuan orasi atau pidato Anda.

Tidak ada komentar: